Jakarta –
Ada berbagai universitas di luar negeri yang tidak lepas dari predikat kampus horor. Beragam cerita mistis dikisahkan dari mulut ke mulut mengenai penampakan-penampakan atau suara-suara gaib di ampus-kampus tersebut.
Misalnya sejumlah kampus di bawah ini. detikEdu telah merangkum sejumlah kampus horor, dikutip dari tulisan Seeta Bhardwa dalam Times Higher Education.
Kampus-kampus Horor di Luar Negeri
1. Universitas Heidelberg, Jerman
Selama era Nazi, banyak profesor dari Universitas Heidelberg dikirim ke kamp konsentrasi, dan banyak yang mengklaim di dalam ruang kelas lama mereka, papan tulis terhapus sendiri dan sering kali ditutupi dengan kata-kata misterius.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ada juga klaim bahwa bau terbakar masih tercium di lokasi tempat buku-buku terlarang dibakar sebelum dimulainya Perang Dunia Kedua.
2. University of St Andrews, Skotlandia
Bangunan-bangunan bergaya gotik dan cuaca Skotlandia yang mendung di University of St Andrews dinilai sebagai latar yang sempurna untuk cerita hantu.
St Andrews disebut-sebut dihuni oleh sejumlah karakter gaib termasuk biarawan hantu, wanita hantu, pemain seruling, dan kapal hantu. Bahkan, universitas tersebut dikatakan begitu penuh dengan makhluk spiritual, sehingga dianggap sebagai salah satu tempat paling berhantu di Skotlandia.
Salah satu hantu yang paling terkenal adalah The White Lady, yang diyakini sebagai salah satu dayang Mary, Ratu Skotlandia. Ia meninggal karena kesedihan ketika kekasihnya dipenggal dan kini menghabiskan siang dan malamnya di dalam menara di dinding biara yang hancur.
Ada banyak buku yang telah ditulis tentang hantu-hantu yang tinggal di universitas tersebut. Tur ke tempat-tempat berhantu di St Andrews juga tersedia bagi mereka yang ingin mempelajari hantu-hantu itu lebih lanjut.
3. Universitas Nagasaki, Jepang
Arwah orang-orang yang terkena bom atom Amerika Serikat (AS) pada 9 Agustus 1945 dikatakan menghuni kampus Universitas Nagasaki.
Fakultas kedokteran universitas tersebut hanya berjarak beberapa ratus meter dari lokasi bom dan terkena dampak yang sangat parah, menewaskan hingga 800 staf dan mahasiswa.
Di sana disebut-sebut ada penampakan sosok-sosok hantu secara berkala, serta suara orang-orang menangis dan menjerit, serta bau daging terbakar di udara.
4. Gettysburg College, AS
Gettysburg College merupakan lokasi Pertempuran Gettysburg selama Perang Saudara di Amerika.
Di kampus ini dikatakan ada penampakan penjaga bersenjata yang melintasi kampus dan “anak laki-laki biru”, seorang anak laki-laki kecil yang wajahnya seluruhnya biru. Ruang bawah tanah tersebut juga disebut dihantui oleh dokter Perang Saudara yang berlumuran darah.
5. University of Northern Colorado, AS
University of Northern Colorado justru menghidupkan cerita-cerita mistis di kampusnya. Misalnya terdapat halaman di situs web universitas tersebut didedikasikan untuk cerita-cerita hantu tersebut, seperti dalam tautan ini https://www.unco.edu/unc-magazine/pdf/archives/NV_Fall10.pdf.
Meskipun banyak kisah latar belakang hantu-hantu di kampus ini yang cukup mengerikan, ada juga kisah Stoney Ghosty, roh seorang mahasiswa yang meninggal karena penggunaan narkoba. Kehadirannya ditandai dengan bau mariyuana. Tidak seseram beberapa cerita lainnya.
Namun, hantu seorang mahasiswa pemalu dan canggung dari masa lalu, yang akrab dipanggil Edith, memiliki kisah masa lalu yang agak mengerikan. Edith terus-menerus diganggu oleh teman-temannya dan suatu hari ditemukan tergantung di loteng, tempat yang sering ia kunjungi untuk bersembunyi dan bermain kelereng.
Beberapa mahasiswa melaporkan mendengar suara kelereng menggelinding di lantai. Ia diperkirakan berkeliaran di sekitar dua asrama (Wiebking dan Wilson).
6. Chinese University of Hong Kong, Tiongkok
Seorang wanita dengan rambut panjang dikepang dan tanpa wajah disebut-sebut menghantui jalan yang membentang di sepanjang Chinese University of Hong Kong dan menargetkan para pemuda yang berjalan sendirian.
Legenda mengatakan dia adalah roh seorang wanita muda yang wajahnya robek saat melompat dari kereta yang sedang melaju.
7. Universitas Toronto, Kanada
Hantu-hantu yang bergentayangan di Universitas Toronto diklaim berakar dari kisah cinta yang berakhir buruk.
Ivan Reznikoff dan Paul Diabolos adalah tukang batu yang bekerja di University College selama pembangunannya pada akhir tahun 1850-an. Keduanya jatuh cinta pada wanita yang sama.
Meskipun Reznikoff telah berjanji untuk menikahinya, Diabolos membujuknya untuk melarikan diri bersamanya, sambil membawa serta tabungan Reznikoff. Sebelum mereka sempat pergi, Reznikoff menemukan mereka dan terjadilah perkelahian, yang berakhir dengan Diabolos menikam Reznikoff dan menyembunyikan tubuhnya di tangga.
Tidak seorang pun tahu apa yang terjadi pada Diabolos atau kekasihnya, tetapi hantu Reznikoff dikatakan terus menghantui kampus tersebut hingga hari ini.
8. Penn State (Kampus Utama), AS
Meskipun Penn State adalah salah satu universitas paling bergengsi di AS, universitas ini mungkin juga salah satu yang paling berhantu.
Diklaim lebih dari setengah lusin tempat di kampus universitas menawarkan kesempatan untuk melihat hantu dan roh, termasuk The Quarry, The HUB-Robeson Center, Atherton’s Grave, dan Schwab Auditorium di antara banyak lainnya.
Salah satu hantu paling terkenal yang dapat dirasakan di kampus ini adalah hantu presiden ketujuh universitas, George Atherton, yang makamnya terletak di kampus. Ada juga penampakan hantu istrinya, Frances, yang dikatakan menghantui Old Botany dengan melihat ke luar jendela untuk mengawasi makam suaminya.
9. University College London (UCL), Inggris
University College London dikatakan dihantui oleh seorang gadis muda bernama Emma Louise, yang muncul jika seseorang menyebutkan namanya tiga kali. Dia dikatakan telah terbunuh di sebuah terowongan yang menghubungkan gedung UCL modern, yang sekarang digunakan untuk akomodasi mahasiswa, dengan gedung Cruciform yang lebih tua.
Sekelompok mahasiswa pernah memutuskan untuk menyebutkan namanya tiga kali dan mengatakan mereka mendengar tawa seorang gadis muda dan menemukan kata-kata “tolong aku”, “mati” dan “pembunuhan” tertulis di dinding.
Itulah beberapa universitas di luar negeri yang dikenal berhantu. Tertarik tur supernatural ke sana, detikers?
(nah/nwy)