Jakarta –
Kabar bahagia datang dari keluarga Presiden Joko Widodo (Jokowi). Sang menantu sekaligus istri dari Kaesang Pangarep, Erina Gudono berhasil diterima S2 Master of Science di Fakultas Social Policy and Practice (SP2) di University of Pennsylvania (UPenn), Amerika Serikat.
Informasi tersebut diumumkan oleh Erina dan sang suami di Instagram pribadinya. Erina mengatakan dirinya mendapatkan beasiswa untuk studinya.
“Alhamdulillah tahun lalu aku daftar dan diterima di beberapa program S2 dan setelah menimbang banyak faktor, Insyaallah aku akan kuliah mulai bulan depan di UPenn. Kampus juga memberikan aku beasiswa untuk S2 ini,” tulis unggahan akun Instagram @erinagudono, dikutip Senin (29/7/2024).
Kaesang pun turut menyampaikan suka citanya atas keberhasilan sang istri, terlebih Erina akan melanjutkan S2-nya di tengah masa hamil. Sebelumnya, Erina juga memilih Columbia University sebagai opsi lain.
“Terima kasih udah memantapkan pilihan di UPenn karena programnya lebih fleksibel untuk adek yang lagi hamil, dari opsi yang sebelumnya diterima juga di Columbia University di Master Public Administration & Master Social Work,” kata Kaesang dalam unggahannya di @kaesangp, dikutip Senin (29/7/2024).
University of Pennsylvania Kampusnya Elon Musk-Donald Trump
Diketahui, University of Pennsylvania merupakan salah satu kampus favorit di Amerika Serikat. Berdasarkan pemeringkatan EduRank 2024, UPenn menjadi kampus terbaik di dunia urutan ke-16.
Kampus ini pun telah melahirkan banyak tokoh penting di dunia. Di antaranya Elon Musk, Warren Buffett, hingga Donald Trump.
Mengutip arsip detikcom, Musk yang dikenal sebagai bos Tesla dan SpaceX menempuh pendidikan di UPenn pada tahun 1992. Di sana, ia mendapat gelar Bachelor of Arts di bidang fisika dan gelar Bachelor of Science di bidang ekonomi dari Wharton School.
Lalu, sosok penting lainnya yakni Presiden AS ke-45 Donald Trump pun merupakan lulusan UPenn. Ia mengambil bidang yang sama dengan Musk yakni bisnis di Wharton School of Finance and Commerce, University of Pennsylvania.
Miliarder terkenal dunia, Warren Buffett pun tak ikut ketinggalan. Ia juga sama dengan Musk dan Trump merupakan lulusan sekolah bisnis di UPenn.
Riwayat Pendidikan & Karier Erina Gudono
Nama Erina Sofia Gudono mulai menjadi sorotan sejak tahun 2022, setelah ia dilamar oleh Kaesang. Ia adalah wanita kelahiran 11 Desember 1996.
Sama seperti pilihan kampusnya saat ini, Erina lahir di Pennsylvania, Amerika Serikat. Ia adalah anak ke-3 dari empat bersaudara dan besar di Yogyakarta.
Nama Erina pun pernah menghiasi ajang Puteri Indonesia sebagai finalis. Soal pendidikan, menantu presiden ini tak perlu diragukan.
Sebelum diterima di UPenn, Erina menempuh pendidikan S1 Manajemen Keuangan di Universitas Gadjah Mada (UGM). Lalu, melanjutkan studinya dengan mengambil Master of Public Administration Columbia University.
Selain serius dalam pendidikan, Erina juga merupakan seorang wanita karier. Di tahun 2022, ia bekerja sebagai Finance Analyst di International Investment Bank.
Tak sekadar aktif dalam berkarier dan pendidikan, Erina juga terkenal sebagai sosok yang aktif mengikuti kegiatan sosial. Ia merupakan bagian dari komunitas Sekolah Gajah Wong, Sekolah Marjinal, dan Harapan Fian.
Beberapa prestasi yang berhasil diraih Erina sejauh ini pun cukup banyak. Berikut di antaranya:
- Indonesia Delegate in Harvard World Model United Nation.
- 1st Winner in Business Project Competition in Tokyo, Japan.
- 1st Winner in Essay Competition to represent Indonesia in Australia Libertarian Conference.
- 1st Winner of AIESEC Social Initiative Competition.
- 1st Winner of National Business Plan Competition.
- 1st Winner of International Business Case Competition.
- Winner of “Most Social Spirited Scholar” Award in UGM FEB Award, Diajeng 1 Jogja.
Keren bukan sosok Erina Gudono ini? Semoga kiprahnya dapat menjadi inspirasi bagi detikers ya!
(cyu/nwy)