Daftar Isi
-
Mayoritas Ada di AS dan UK -
10 Kampus dengan Biaya Kuliah Tahunan Paling Mahal di Dunia Versi THE WUR
1. Universitas Cambridge, Inggris
2. Imperial College London, Inggris
3. Universitas Yale, AS
4. Universitas Stanford, AS
5. Universitas Oxford, Inggris
6. California Institute of Technology, AS
7. Universitas Princeton, AS
8. Massachusetts Institute of Technology, AS
9. Universitas Harvard, AS
10. Universitas California Berkeley, AS
Jakarta –
Kampus top dunia memiliki pengajaran dan sistem pendidikan yang berkualitas. Ini sejalan dengan biaya kuliah per tahun yang dikeluarkan mahasiswanya. Namun, kampus mana yang paling mahal di dunia?
Lembaga pemeringkatan perguruan tinggi global, Times Higher Education (THE), memiliki data kampus terbaik di dunia dan teratas untuk biaya kuliah tahunan. Rata-rata, kampus-kampus top dunia tersebut memiliki biaya kuliah per tahun mencapai Rp1 miliar.
Mayoritas Ada di AS dan UK
Kampus dengan peringkat tertinggi di THE World University Rankings (WUR) 2025 dan tergolong paling mahal di dunia yaitu Universitas Oxford di Inggris. Rata-rata biaya kuliahnya per tahun berkisar antara USD43.256-63.635 (setara Rp727,47 juta-Rp1,07 miliar dalam kurs Rp16.820).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Namun, jika hanya melihat biaya kuliah tahunan, Universitas Cambridge dan Imperial College London di Inggris jadi yang termahal di dunia. Biaya kuliah tahunan di Cambridge bisa mencapai Rp1,48 miliar, sedangkan di Imperial mencapai Rp1,18 miliar.
Selain itu, ada Massachusetts Institute of Technology dari Amerika Serikat dengan biaya kuliah per tahun mencapai Rp1,04 miliar. Kampus AS lain, Universitas Princeton, memiliki nominal yang hampir sama.
Dalam peringkat sepuluh besar, kampus-kampus mahal berasal dari AS dan Inggris. AS mewakili tujuh, sedangkan Inggris tiga.
Untuk tahun akademik 2024-2025, universitas-universitas di Inggris mengenakan biaya antara USD33.000 (Rp555 juta) dan USD88.000 (Rp1,4 miliar) per tahun, tergantung pada programnya.
Sementara untuk AS, biaya kuliahnya berkisar antara USD56.000 (Rp941 juta) hingga USD67.000 (Rp 1,12 miliar) per tahun, dengan Universitas Yale menjadi yang termahal.
Dengan memperhitungkan biaya tambahan seperti akomodasi, makan, buku, dan bahan belajar, total biayanya bisa meningkat antara USD70.000 (Rp1,17 miliar) hingga USD90.000 (Rp1,5 miliar) per tahun.
Berikut ini rangkuman data dari peringkat THE WUR 2025 terkait kampus dengan biaya kuliah tahunan termahal di dunia, dikutip dari VNExpress.
10 Kampus dengan Biaya Kuliah Tahunan Paling Mahal di Dunia Versi THE WUR
1. Universitas Cambridge, Inggris
Biaya kuliah per tahun: USD33.026-USD87.945 (Rp555 juta-Rp1,48 miliar dalam kurs Rp16.820)
Peringkat THE WUR 2025: 5
2. Imperial College London, Inggris
Biaya kuliah per tahun: USD49.604-USD70.283 (Rp834 juta-Rp1,18 miliar)
Peringkat THE WUR 2025: 9
3. Universitas Yale, AS
Biaya kuliah per tahun: USD67.250 (Rp1,13 miliar)
Peringkat THE WUR 2025: 10
4. Universitas Stanford, AS
Biaya kuliah per tahun: USD65.127 (Rp1,09 miliar)
Peringkat THE WUR 2025: 6
5. Universitas Oxford, Inggris
Biaya kuliah per tahun: USD43.256-USD63.635 (Rp727,47 juta-Rp1,07 miliar)
Peringkat THE WUR 2025: 1
6. California Institute of Technology, AS
Biaya kuliah per tahun: USD63,402 (Rp1,06 miliar)
Peringkat THE WUR 2025: 7
7. Universitas Princeton, AS
Biaya kuliah per tahun: USD62.400 (Rp1,04 miliar)
Peringkat THE WUR 2025: 4
8. Massachusetts Institute of Technology, AS
Biaya kuliah per tahun: USD61.990 (Rp1,04 miliar)
Peringkat THE WUR 2025: 2
9. Universitas Harvard, AS
Biaya kuliah per tahun: USD56.550 (Rp951 juta)
Peringkat THE WUR 2025: 3
10. Universitas California Berkeley, AS
Biaya kuliah per tahun: USD54.835 (Rp922 juta)
Peringkat THE WUR 2025: 8
(faz/pal)